Senin, 24 Oktober 2011

STEWA YOGYA SMKN 2 Pengasih didirikan atas usulan Kakanwil Depdikbud Prov DIY yang kemudian direalisasikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dengan alasan belum adanya sekolah teknik di Kulon Progo pada 25 Maret 1970. Dengan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI dengan nama STM Percobaan / Vilial di Jln. Diponegoro, Tegal Rejo (saat ini SMPN 1 Wates Unit 2) dengan status masih bergabung dengan STM 1 Yogyakarta. Dibuka dengan hanya 1 jurusan Bangunan karena berpotensi untuk berkembang lalu tahun 1971 berubah nama menjadi STMN 1 Wates. Tahun 1986 mendapat bantuan dari bank Dunia digunakan untuk membangun STMN 1 Wates di desa Margosari, Pengasih, Kulon Progo. Berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 03610/96 pada tanggal 7 Maret 1996 menjadi SMKN 2 Pengasih di Jalan KRT.Kerto diningrat, Pengasih, Kulon Progo. Phone (0274)773029, fax (0274) 774289, E-mail. [email]stewa@ smkn2pengasih.sch.id[/email] Dengan adanya SMKN 2 Pengasih membuktikan pentingnya peranan sekolah kejuruan teknologi industri bagi masyarakat Kulon Progo dan sekitarnya. SMKN 2 Pengasih sampai sekarang masih eksis dan berkembang sangat pesat, SMKN 2 Pengasih sekarang mempunyai 10 Jurusan, 42 Kelas, 1385 Siswa dan 169 Guru. SMKN2 Pengasih sekarang berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf International ( RSBI )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar